BERAPA LAMA MENDAPATKAN AKUN GOOGLE ADSENSE NON HOSTED
Waiting For Google Adesnse |
Google Adsense adalah suatu program periklana secara online yang dimiliki oleh search engine terbesar yaitu Google banyak kisah sukses Blogger yang menggeluti bisnis online ini namu tidak sedikit pula dari mereka yang situsnya dtolak oleh Google kebanyakan karena alasan situs belum Mematuhi Syarat Kebijakan Webmaster.
Jika anda ingin mencoba terjun kedalam bisnis ini mungkin bertanya-tanya, berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk mempunyai akun Adsense Non Hosted yaitu akun yang secara bebas bisa memasang iklanya dimanapun tidak hanya di situs mitra Google seperti Blogger dan Youtube.
Pada umumnya ketika kita mendaftarkan blog kita ke Google Adsense blog kita terlebih dahulu akan di review oleh pihak Google. Review tersebut terdiri dari 2 tahap, namun dari beberapa pengalaman teman banyak yang ditolak oleh google pada saat review ke 2 namun meski begitu situs yang ditolak pada tahap ke 2 ini masih bisa didaftarkan kembali suatu saat tanpa mempengaruhi status akun Adsense kita dalam status akun Adsense Hosted, lalu berapa lama kita bisa mendapatkan Akun Google Adsense Non Hosted?
Proses Review Pertama Google Adsense
Pada saat anda mendaftar akun Adsense Non Hosted ini waktu review yang dibutuhkan biasanya lumayan cepat sekitar 1 sampai 3 hari namun terkadang email dari Google Adsense biasanya baru dikirim dalam kurun waktu 2 minggu. Nah biar pertamaya cepet anda langsung aja kunjungi Adsense.com sekitar 3 jam sekali dengan masuk atau login dengan email akun anda, setelah itu coba cek email anda karena biasanya sesudah itu email pemberitahuanya baru dikirim.
Setelah ditahap pertama ini lolos, biaysanya anda akan diminta untuk memasang script iklan dari Google Adsense di blog anda dan kemudian Google Adsense akan memulai riview yang ke 2 setelah script terpasang.
Proses Riview Tahap Kedua Google Adsense
Setelah review pertama berhasil, review kedua inilah biasanya para Bloger mendapat penolakan dan berapa lama waktu yang dibuutuhkan untuk tahap review kedua ini paling cepat sekitar 2 hari dan untuk dirata-rata sekitar 3 - 11 hari, namun berdasarkan refrensi yang saya baca ada seorang Blogger yang proses riviewnya sudah 3 bulan belum mendapat tanggapan dari pihak Google. Biasanya setelah email pemberitahuan ini diterima maka dalam kurun waktu kurang dari 2 jam iklan dari blog anda akan muncul.
Jadi kalau dikira-kira seseorang bisa mendapatkan Akun Google Adsense Non Hosted selama riview paling cepat adalah 7 hari atau 1 minggu, namun blog anda juga sebelumnya harus memenuhi syarat kebijakan dari google webmaster terlebih dahulu baik itu usia blog, jumlah artikel ataupun halaman pendukung lainya dan juga saat riview ke 2 ini tetap lakukan kegiatan bloging seperti biasa dengan tetap mengirim minimal 2 buah artike atau lebih perhari.
Posting Komentar