9 TEKNIK FOTOGRAFI YANG HARUS KAMU KETAHUI
TIPS FOTOGRAFI
TIPS FOTOGRAFI
Teknik Foto - Sebenarnya ada banyak teknik dalam pengambilan gambar / foto yang ada pada dunia fotografi namun bagi PR mengenal 9 tekhnik fotografi ini saja sudah lumayan cukup untuk memenuhi kompentensinya di Dunia Kehumasan. Karena 9 teknik foto ini adalah yang paling umum digunakan dalam dunia fotografi dan untuk sisanya mungkin sobat bisa eksplore sendiri nantinya saat praktek langsung dilapangan.
Baca : Sejarah Fotografi & Mengenal Jenis-jenis Kamera
Teknik Freezing
teknk freezing |
Teknik memotret pada objek bergerak yang menginginkan objek tersebut berhenti (freeze) setelah dipotret. Karena itu digunakan kecepatan tinggi atau diatas 1/80 sesuai gerakan objek.
Teknik Blurring
Teknok blurring |
Teknik memotret pada objek bergerak untuk memperoleh hasil foto yang bergerak tersebut menjadi blur atau tidak fokus (goyang), sementara objek yang tidak bergerak diam dan tajam.
Teknik Panning
teknik panning |
Teknik memotret dengan menggerakkan kamera sesuai gerakan objek foto. Kalau objek foto begerak dari kiri – kanan atau sebaliknya maka kamera digerakkan sesuai dengan gerakan tersebut.
Teknik memotret untuk memperoleh hasil foto dengan kesan objek mendekat / menjauhi kamera. Sehingga perlu digunakan lensa standard zoom.
Teknik Zooming
teknik zooming |
Cara pengambilan, fokus sudah dilakukan sebelum ring zoom diputar (prefokus), karena menggunakan kecepatan rendah maka memotret zooming dilakukan di tempat yang cahayanya juga tidak terlalu terang atau gunakan ISO rendah.
Teknik Gabungan
Kombinasi Teknik Panning dan Zoomingteknik gabungan panning & zooming |
Teknik Silouet
teknik silhoette |
Teknik memotret dengen menempatkan kamera menghadap langsung sumber cahaya, sementara objek foto berada di tengah – tengah sumber cahaya dengan kamera. Hasil fotonya, objek foto gelap sementara latar belakang (sumber cahaya) terang.
Teknik Hypervocal
teknik hypervocal |
Teknik memotret dengan memperlihatkan lebih dari satu objek yang terlihat seperti berhadapan namun dapat terlihat secara keseluruhan.
Teknik Selective Focus
Selective focus |
Teknik memotret dengan berupa benda yang menjadi fokus akan terlihat jelas sedangkan benda yang tidak terseleksi akan terlihat lebih buram. Pada teknik ini juga perlu memperhatikan Ruang Tajam Gambar (Depth Of Field)
Depth Of Field
depth of field |
Ruang Tajam adalah wilayah ketajaman gambar yang dapat ditangkap oleh lensa dan terekam pada film atau sensor digital kamera. Luas atau sempitnya ruang tajam gambar tidak hanya dapat dikontrol dengan pengaturan bukaan diafragma.
Berikut tiga cara untuk mengatur ruang tajam gambar yang diinginkan.
Berikut tiga cara untuk mengatur ruang tajam gambar yang diinginkan.
- Semakin besar angka diafragmanya (bukaan makin kecil), semakin luas ruang tajamnya.
- Makin panjang fokus lensa, makin sempit ruang tajamnya.
- Makin dekat jarak pemotretan, makin sempit ruang tajamnya.
Teknik BULB
teknik bulb |
Teknik foto yang memberikan kesan gerak sinar. Bulb bisa di buat dengan memposisikan shuter speed pada tanda B ( bulb). Gambar di rekam dengan kecepatan yang sangat rendah dengan bukaan diafragma f.5.6, f 8 dalam suasana malam dengan subyek bergerak yang bersinar
Teknik Bokeh
Teknik bokeh |
Meski menampilkan oto kabur, namun teknik bokeh juga banyak digunakan oleh fotografer sebagai foto seni. Foto bokeh bisa diartikan foto yang menonjolkan titik objek yang fokusnya sangat tajam yang dijadikan sebagai titik utama. Sementara objek selain titik utama akan blur atau kabur (Selective Focusing).
Hal terpenting yang harus dilakukan saat ingin mendapatkan bokeh adalah setting aperture lensa kita pada bukaan yang sebesar mungkin (Pada angka terkecil).
Hal terpenting yang harus dilakukan saat ingin mendapatkan bokeh adalah setting aperture lensa kita pada bukaan yang sebesar mungkin (Pada angka terkecil).
" 9 Teknik Fotografi Yang Harus Kamu Ketahui | Tips Fotografi "
Posting Komentar