CONTOH PEMBUATAN NASKAH PRESENTASI TEMA
"KAMPANYE AMAN BERKENDARA TANPA GADGET"
"KAMPANYE AMAN BERKENDARA TANPA GADGET"
A. Pendahuluan
a) Judul Presentasi : Aman Berkendara Tanpa Gadget
b) Tema Presentasi : Transportasi & Teknologi
c) Jenis Presentasi : Presentasi Persuasif
Presentasi kali ini adalah presentasi persuasif yang ditujukan untuk para pengendara agar ikut mengkampanyekan dan juga melaksanakan perngurangan penggunaan smartphone saat berkendara
d) Organisasi Penyelenggara : Alfan’s Project
e) Tujuan Presentasi :
v Mengkampanyekan keselamatan dan keamanan pengendara dengan mengurangi penggunaan gadget
v Memperkenalkan program kampanye perusahaan
v Mengajak untuk mengurangi penggunaan smartphone
v Memberikan edukasi kepada pengendara tentang bahaya menggunakan smartphone saat berkendara
v Memberikan tips bermanfaat bagi pengendara yang tidak bisa lepas dari smartphone.
B. Analisis Presentasi
a) Konteks Presentasi : Diesnatalis sebuah komunitas/Klub Motor
b) Audiens :
v Usia : 21 – 45 Tahun
v Profesi : Pelajar, Pekerja
v Aspek Psikologis : Tertarik dengan Dunia Otomotif
C. Alat Bantu Presentasi
- Projector
- Pengeras suara (Microphone)Catatan pembicara
D. Naskah Presentasi
AMAN BERKENDARA TANPA GADGET
Tahukah Anda ?
Tahukah Anda?? Bahwa setiap hari ada sekitar 3 orang meninggal dunia akibat kecelakaan di Jakarta, dan selama setahun sekitar 1.000 orang. Angka itu sudah melebihi korban perang.
30 persen kecelakaan lalu lintas di Jakarta disebabkan menggunakan telepon genggam. Fenomena itu menurutnya terjadi akibat konsentrasi pengemudi yang terpecah akibat menggunakan telepon genggam.
Angka kecelakaan & penyebabnya – 2017 [DISHUB]
Pengemudi MengantukKecelakaan akibat pengemudi mengalami penurunan dari 16% ditahun 2016 menjadi 12% seperti dirilis oleh DISHUB di Websit reminya.Akibat Gadget
Keceakaan Akibat Gadget ini mengalami kenaikan hampir 50% yaitu dari 15 persen ditahun 2016 menjadi 32 persen ditahun ini
Penyebab LainyaSementara sisanya yang disebabkan oleh konstruksi jalan, kelalaian pengendara dll ini mengalami penurunan dari 69% menjadi 56% di tahun 2017
Kondisi ini juga diimabngi dengan konsumsi media / penggunaan Smartphone di Indonesia yang juga ikut naik di Sepanjang tahun 2017 ini pengguna Gadget di Negara kita ini mengalami kenaikan 34% dibanding 2016 lalu dimana kebanyakan penggunanya adalah kalangan remaja atau pelajar. Naiknya penggunaan Ponsel ini disebabkan oleh :
A. Munculnya Transportasi Online
Mekanisme Transportasi online berbasis aplikasi yang mengharuska penggunanya menggunakan smartphone ini juga turut menyumbang kepada angka kecelakaan khususnya kendaraan bermotor.
B. Menjamurnya Media Sosial Baru
Tidak dipungkiri bahwa mendia social ini juga turut berpengaruhh kepada pertumbuhan pengguna smartphone tidak hanya di Indonesia melainkan juga di Seluruh dunia dan tidak menutup kemungkinan mereka menggunakanya saat berkendara.
C. Kebutuhan Akan inforasi Terbaru
Kebutuhan akan informasi terbaru yang sekarang ini sangat mudah kita akses menggunakan Gadget ini juga turut menyebabkan kenaikan pengguna Smartphone di Indonesia
D. Tren Gaya Hidup Baru Yang didominasi Smartphone.
Smartphone skarang ini tidak pernah bisa lepas dari kehidupan kita, seolah menyatu dan menjadi bagian tubuh kita. Mereka menggunaka Gadget dimanapun mereka beraktifitas bahkan saat berkendara sekalipun.
TIPS AMAN BERKENDARA TANOA GADGET
- Komunikasi segala kebutuhan anda sesaat sebelum berangkat / berkendara agar tidak perlu menggunakan smartphone ditengah perjalanan
- Jika ditengah perjalanan Anda harus menggunakan smartphone, sebaiknya berhenti terlebih dahulu untuk kemudian melanjutkan perjalanan setelah kebutuhan komunikasi anda selesai.
- Jika tidak memungkinkan untuk tidak menggunakan Gadget, gunakan alat bantu seperti headseat untuk menelpon ataupun tripod.
- Jangan gunakan gadget jika Anda melewati kondisi jalan rusak ataupun jalan dengan penerangan redup dan Fokuslah pada jalan.
INTINYA APA?
- Konvergensi antara Teknologi dan transportasi memang sudah menjadi hal biasa mengingat berbagai kemudahan yang akan kita terima dari kemajuan teknologi, namun ini juga tidak pernah lepas dari dampak negatifnya dan sekarang tergantung kita memanfaatkanya dan menggunakanya secara bijak
- Kita sebagai pengendara tidak harus menjauhi Gadget namun alangkah baiknya jika kita juga memikirkan keselamatan orang lain dengan tidak sembarangan menggunakan gadget saat berkendara
- Naiknya angka kecelakaan yang disebabkan oleg Gadget itu salah siapa? Bukan salah pemerintah ataupun kita juga tidak bisa menyalahkan tenologi namun kita bisa yang harus sadar bahwa teknologi tidak selalu membawa dampak positif kita tidak harus menjauhinya namun kita harus tahu kapan menggunakanya. Untuk itu Keep Savety Riding Without GAGET!
E. Kesimpulan Pembuatan Naskah Presentasi
Presentasi merupakan media komunikasi yang kita para Praktisi PR wajib untuk kuasai karena dengan mengkomunikasikanya dengan baik maka kegiatan PR ini akan terlaksana dengan baik. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam pembuatan naskah presentasi diantaranya adalah :Analisis Audiens
Dengan menganalisis audiens kita dapat menyiapkan apa saja yang akan kita komunikasikan sehingga akan sangan meminimalisir mis komunikasi.Kesiapan bahan / materi
Materi presentasi ini sebaiknya disesuaikan dengan fakta dan kondisi audiens selain itu materi juga harus dikemas dengan menggunakan bahasa yang mudah dimengerti oleh audiens.Eksekusi Presentasi
Hal yang tidak kalah penting adalah pelaksanaanya dimana disinilah kunci dari kesuksesan presentasi kita.Dari pembuatan naskah presentasi ini saya belajar untuk mengkomunikasikan segala sesuatu harus di persiapkan dengan baik agar fungsi dari komunikasi itu dapat terlaksana dengan baik. Salam Alfan Hidayat..
" Contoh Pembuatan Naskah Presentasi Tema "Kampanye aman berkendara tanpa gadget" "
Posting Komentar